Senin, 24 September 2012

"KUNCI UNTUK MEMASUKI PINTU SURGA"


Assalamu'alaikum Wr. Wb.



Kalau boleh mengibaratkan, sebuah rumah yang terkunci, sudah pasti kita tak akan bisa memasukinya tanpa mempunyai kunci pintu rumah tersebut. Begitu juga tentang Surga. Tak sembarang orang bisa memasukinya tanpa memegang dan mempunyai Kunci Surga.

Lalu apakah kunci Surga itu?

"Kunci Surga adalah sebuah persaksian bahwa tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah (Laa Ilaaha Illallah)." (H.R. Ahmad)

Dalam riwayat lain Rasulullah SAW Bersabda :

"Sesungguhnya Allah mengharamkan Neraka bagi orang-orang yang mengucapkan kalimat Laa Ilaaha Illallah semata-mata mengharap Ridha Allah 'Azza Wa Jalla." (H.R. Bukhari-Muslim)

Imam Bukhari meriwayatkan dalam Kitab Shahihnya, seseorang bertanya kepada Imam Wahab bin Munabbih :

"Bukankah kunci Surga itu adalah kalimat Laa Ilaaha Illallah?"

Imam Wahab menjawab :

"Ya benar! Akan tetapi tiadalah kunci itu melainkan ia punya gerigi. Jika engkau datang dengan kunci yang bergerigi, maka Surga akan terbuka. Jika tidak bergerigi, maka Surga tak akan terbuka untukmu."

Dalam Hasyiyyah Tsalatsatil Ushul disebutkan gerigi (Syarat kalimat Laa Ilaaha Illallaah) ada delapan (8) yaitu :

1. Al-'Ilmu................... (tahu maknanya)
2. Al-Yaqinu................ (meyakininya)
3. Al-Qabulu................ (menerimanya)
4. Al-Inqiyadu............... (patuh & tunduk)
5. Ash-Shidqu.............. (jujur & benar)
6. Al-Ikhlas.................. (ikhlas menerima)
7. Al-Mahabbah............ (mencintainya)
8. Al-Kufru Bima Siwahu (mengingkari terhadap sesembahan selain Allah)

Sahabat KQB yang dirahmati Allah SWT,

Semoga lisan kita tak pernah merasa malas dan merasa kelu untuk sekedar mengucap kalimat Laa Ilaaha Illallah. Sebuah kalimat yang ringan untuk diucapkan, tapi sangan besar manfaat yang ada di baliknya.
Agar kelak pintu Surga dapat kita buka dengan kunci yang telah kita pegang.

Insyaallah.

SILAHKAN SHARE / BAGIKAN UNTUK SAHABAT. INSYAALLAH SANGAT BERMANFAAT UNTUK KITA SEMUA.

0 komentar:

Posting Komentar

About this blog

fastabiqul khoirot ^_^

Total Tayangan Halaman

Assalamu'alaykum akhy wa ukhty

Assalamu'alaykum akhy wa ukhty